Selasa, 03 Maret 2015

Resep Es Krim Coklat Vanilla Lembut Dan Praktis Buatan Sendiri

Resep Dan Cara Membuat Es Krim Coklat Vanilla Lembut Dan Mudah Buatan Sendiri - Es krim adalah pengobat stres, karena rasanya yang nyess nyami banget, manis dan dingin. Untuk kamu yang sering jajan es krim di Mall, dari pada boros, ayo coba buat sendiri dirumah, bisa dibuat sesuai selera varian rasanya.


Yang pasti kamu ga bakal kurang hehe. Ini dia Resepkuekeringku.com mempersembahkan Resep Es Krim Coklat Vanila Sendiri Tanpa Mesin.


Resep Es Krim Coklat Vanilla Lembut Dan Praktis Buatan Sendiri
Ilustrasi Resep Es Krim Coklat Vanila Lembut Dan Mudah
Resep Es Krim Coklat Vanilla Lembut Dan Praktis Buatan Sendiri
Cara Membuat Es Krim Coklat Vanilla Lembut Dan Mudah
Cara Membuat Resep Es Krim Coklat Vanilla Sederhana, Enak Dan Lembut
Resep Es Krim Coklat Vanilla Lembut Dan Praktis Buatan Sendiri

Asal Usul Coklat

Coklat pertama kali ditemukan hampir 4000 tahun yang lalu di Mesoamerika. Coklat di hasilkan dari kakao (Theobroma Cacao) yang diperkirakan mula-mula tumbuh di daerah Amazon Utara sampai ke Amerika Tengah. Mungkin sampai ke Chiapas, bagian paling selatan Meksiko.

Asal Usul Coklat
 Asal Usul Coklat

Orang-orang Olmec memanfaatkan pohon dan mungkin juga membuat "cokelat" di sepanjang pantai teluk di selatan Meksiko sekitar 1000 tahun SM. Peradaban pertama yang mendiami Meso-Amerika itu mengenal "kakawa" yang buahnya dikonsumsi sebagai minuman.

Bahan yang diperlukan untuk membuat Resep Es Krim Coklat Vanilla Lembut Dan Praktis Buatan Sendiri

  • 2 sendok makan Tepung Maizena
  • 700 ml air matang
  • 1 kaleng susu kental manis coklat
  • 1 sendok makan Emulsifer
  • 2 bungkus milo sachet (sebagai perasa) bisa diganti pasta coklat  Resep Oreo Milkshake Sederhana dan Segar
 *untuk membuat es krim vanilla tinggal di ganti susu putih, dan tidak usah pakai pasta/perasa coklat (bahan dan cara sama)

Cara membuat Resep Es Krim Coklat Vanilla


Cara Membuat Es Krim Coklat Vanila Yang Mudah Dan Sederhana
Cara Membuat Es Krim Coklat Vanila Yang Mudah Dan Sederhana



  1. Masak air dan tepung maizena hingga mengental, dan muncul letupan kecil dan berwarna bening, sisihkan dan biarkan dingin.
  2. Siapkan wadah, tuangkan susu kental manis coklat, emulsifer, masukkan tepung maizena yang sudah dimasak tadi.
  3. Mixer dengan kecepatan tinggi sampai mengental kira-kira 15 menit.
  4. Simpan di freezer 30-60 menit.
  5. Setelah disimpan, keluarkan dari freezer dan di mixer lagi sampai mengembang hampir 2x lipat, sekitar 15 menit. 
  6. Tambahkan millo atau pasta, mixer sebentar hingga rata.
  7. Tuang adonan ke cup kecil atau cup besar sesuai selera. 
  8. Diamkan di freezer selama semalaman. 
  9. Besok siap disantap setelah beku.
 Selamat mencoba es krim buatan sendiri, yang pastinya praktis, enak, dan lezat.

Manfaat Dan Fungsi Es Krim Untuk Kesehatan

Ada yang bilang memakan es krim itu bikin gemuk? No way, itu artinya kamu percaya dengan mitos-mitos. Memakan Es Krim sebenarnya sangat bagus dalam menemani aktivitas kita yang padat apalagi diketahui es krim ini mempunyai sejumlah manfaat. Asal kamu bisa mengimbangi jumlah kalori dalam es krim, tak akan bikin kamu gemuk kok :D.


Manfaat Dan Fungsi Es Krim Untuk Kesehatan


  1. Menjaga kesehatan jantung
Makanan yang kaya akan flavonoid yang ada pada coklat, mampu menjaga kesehatan jantung, karena dapat menghambat oksidasi LDL. Flavonoid pada coklat ini juga berperan sebagai antioksidan yang dapat mencegah penuan dini.

      2. Merangsang sistem kekebalan tubuh

Dengan mengkonsumsi es krim coklat maka tubuh akan lebih banyak menghasilkan sitokin. Sitokin adalah protein yang diproduksi sebagai bagian dari sistem imun tubuh. Maka coklat bermanfaat dalam merangsang sistem kekebalan tubuh.

      3. Banyak Vitamin

Es krim ternyata memiliki banyak vitamin, yaitu vitamin A, D, K dan B12. Vitamin A baik untuk kesehatan mata, Vitamin D mampu menyerap kalsium dan nutrisi dari makanan, dan menyimpannya di ginjal. Vitamin K mampu meningkatkan aliran darah dalam tubuh dan membuka sel darah yang tersumbat. Vitamin B12 mampu meningkatkan memori dan sistem saraf.

      4. Mencegah Osteoporosis

Kandungan kalsium dalam es krim dapat membantu menjaga kepadatan tulang, sehingga mampu mencegah osteoporosis. Sehingga boleh di konsumsi untuk wanita khususnya, yang biasa mengalami lebih cepat osteoporosis. Tapi jangan berlebihan ya. Karena sesuatu yang berlebihan itu tidak baik.

sumber: dapurmasak.com, peter2002.myfastforum.org, beritasatu.com, vemale.com, chocolatemonggo.com, kevinonly.blogspot.com
gambar: wallko.com, bookcoverimgs.com, stevepaynephotography.co.uk

Ingin Tempat Wisata Kulinermu Di Kunjungi Tim Resepkuekeringku ? Yuk, Berbagi Kuliner Bersama Kami. Kirim Pesan Via FansPage Facebook Kami Yaa Di Sini

0 komentar:

Posting Komentar